Tempat wisata di banyuwangi – Sudah tidak di ragukan lagi jika banyuwangi memiliki wisata yang menarik dan indah. Hal tersebut di karenakan alam di banyuwangi yang begitu beraneka macam. Banyuwangi merupakan sebuah kabupaten yang berasa di jawa timur bagian timur dan salah satu kota yang banyak di kunjungi wisatawan karena keindahan alam di banyuwangi.
Nah jika anda belum pernah berkunjung ke banyuwangi tidak ada salahnya jika anda mencoba mengunjunginya. Tempat tamasya disini sangat indah dan menakjubkan loh, bahkan wisatawan asing juga banyak kesini. Untuk anda yang ingin tahu wisata banyuwangi, berikut ini info tempat wisata di banyuwangi yang bisa anda kunjungi.
Tempat Wisata di Banyuwangi Terbaru
Inilah beberapa tempat wisata di banyuwangi yang sangat menakjubkan, diantaranya yaitu :
1. Tempat wisata kawah ijen Banyuwangi
Mungkin sudah tidak asing bagi anda mengenai puncak kawah ijen yang berada di banyuwangi. Salah satu tempat wisata yang ramai di kunjungi orang hingga wisatawan asing. Pantas saja tempat wisata ini selalu ramai dengan pengunjung, hal tersebut karena pemandangan alamnya yang sunggu luar biasa. Selain itu kawah ijen memiliki fenomena alam yang menakjubkan yaitu bisa mengeluarkan api biru atau blue fire. Itulah yang membuat kawah ijen menjadi tempat wisata terkenal hingga penjuru dunia.
2. Tempat wisata teluk biru di banyuwangi
Wisata teluk biru memang sangat indah, pemandangan alam serta bawah lautnya memikat hati pawa pengunjung yang hadir. Wisata teluk biru masih asri dan airnyapun masih jernih terlihat biru. Jika anda tertarik silahkan mengunjungi teluk biru untuk bisa menikmati eksitisme alam disini.
3. Tempat wisata pantai plengkung/G-land banyuwangi
Tempat wisata yang satu ini menjadi tempat wisata terfavorit bagi wisatawan yang berasal dari berbagai Negara. Pantai plengkung mempunyai daya tarik sendiri bagi para wisatawan, hal tersebut di karenakan pantai ini cocok untuk berselancar. Pantai dengan ombak yang sangat besar dan ektrim di manfaatkan para pengunjung untuk menantang adrenalin dengan berselancar.
4. Tempat wisata teluk hijau di banyuwangi
Salah satu tempat wisata di banyuwangi yang menjadi favorit pengunjung yaitu teluk hijau atau sering di sebut dengan green bay. Wisata teluk hijau memiliki keindahan yang memikat hati, selain itu pantai di teluk hujau masih bersih dan segar. Di teluk hijau juga banyak hewan liar yang ramah terhadap pengunjung, seperti monyet. Selain itu disini juga ada air terjun yang menawan dan dekat dengan pantai.
5. Tempat wisata pantai boom banyuwangi
Pantai boom merupakan salah satu pantai di banyuwangi yang dekat dan mudah di akses dari kota banyuwangi. Di pantai boom anda dapat menikmati keindahan alam sekitar dan berteduh di payung buatan yang sudah di sediakan. Jika anda penasaran dengan tempat ini, silahkan anda segera mengunjunginya.
6. Tempat wisata wedi ireng banyuwangi
Wisata wedi ireng merupakan sebuah wisata di banyuwangi yang masih asri dan jarang di jamak orang. Namun keindahan di pantai ini sangat eksotis dan menakjubkan. Untuk medan menuju pantai ini agak sulit, tetapi anda akan terbayar jika sudah sampai di wisata ini. pantai wedi ireng memiliki panorama tebing dan pasir yang cantik dan mempesona, bebatuan besar juga anda disini.
7. Tempat wisata rumah apung / basring under water di banyuwangi
Wisata rumah apung memiliki keindahan sendiri, salah satunya yaitu keindahan bawah laut yang memukau. Bagi anda yang suka berenang, tempat ini snagat cocok untuk anda jadikan snorkeling agar bisa melihat langsung indahnya bawah laut. Banyak sekali tanaman laut serta biota laut yang bagus dan masih terjaga.
8. Tempat wisata Padang rumput sadengan banyuwangi
Wisata padang rumput sadengan merupakan sebuah savanna di banyuwangi yang di jadikan tempat wisata dan padang rumput ini memiliki luas 80 hektar. Anda bisa alangsung melihat hijaunya padang rumput secara langsung serta berbagai macam spesies hidup disini. Tempat ini masih asri dan terawan dengan baik.
9. Tempat wisata pantai blimbing sari banyuwangi
Jika anda berkunjung ke pantai blimbing sari, anda akan menemukan kuliner ikan bakar yang masih segar dan hangat. Ya itulah kelebihan tempat ini, selain itu anda bisa menikmati panorama alam di sekitar pantai. Ketika sore dan pagi anda akan melihat keindahan matahari serta kepulangan para nelayan disini.
10. Tempat wisata pantai mustika banyuwangi
Pantai mustika sangat cocok untuk anda yang berlibur bersama keluarga. Di tempat ini anda bisa bersantai dan menikmati suasana yang tenang. Ombak di pantai mustika tidak terlalu besar, serta pantai ini banyak pepohonan kelapa dan menjadikannya sejuk di siang hari.
11. Tempat wisata pantai parang kursi di banyuwangi
Pantai parang kursi merupakan sebuah pantai di banyuwangi yang memiliki nilai mistis. Pasalanya ada sebuah karang besar yang membentuk seperti kursi dan dan air yang menyembur pada pantai tidak asin namun rasanya tawar. Dari hal tersebut terdapat kepercayaan bahwa myi roro kidul muncul ke dunia manusia melalui tempat ini. namun untuk keindahan alamnya sudah tidak di ragukan lagi, sungguh menakjubkan.
12. Tempat wisata rowo bayu di banyuwangi
Wisata rawa bayu merupakan wisata yang masih alami dan disekeliling rawa masih banyak tanaman yang bagus dan kawasan hutan lindung. Disini anda dapat menikmati air rawa yang jernih serta udara yang sejuk. Untuk lokasi wisata rowo banyu berada di desa bayu, songgon, banyuwangi.
13. Tempat wisata pantai grajagan banyuwangi
Nah kali ini tujuan tempat wisata di banyuwangi yang wajib anda kunjungi yaitu pantai grajagan. Salah satu pantai di banyuwangi yang sudah tenar dan terkenal ke penjuru negeri. Pantai ini memang sangat indah dan menakjubkan pesona alamnya. Tidak hanya pantainya saja, disini terdapat goa yang bagus peninggalan jaman jepang dahulu. Agar anda tidak penasaran silahkan langsung kunjungi tempat wisata ini.
Baca juga :
Itulah tadi 13 Tempat wisata di banyuwangi yang menarik dan populer akan keindahan alam yang beragam. Anda bisa menjadikan tempat tujuan anda berlibur di wisata banyuwangi. Sekian dari artikel ini, selalu ikuti petualangan saya dan semoga artikel ini member anda semua manfaat.